Menyajikan Berita Akurat, Aktual dan Anti Hoax Tim Futsal SDN 20 Totakka Taklukkan Tim SDN 17 Bila di Final Ukhuwah Cup 2 Competition Futsal Kids - SNIPER JURNALIS
News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Tim Futsal SDN 20 Totakka Taklukkan Tim SDN 17 Bila di Final Ukhuwah Cup 2 Competition Futsal Kids

Tim Futsal SDN 20 Totakka Taklukkan Tim SDN 17 Bila di Final Ukhuwah Cup 2 Competition Futsal Kids

Soppeng, Sniperjurnalis.com, Final kompetisi Futsal antar SD se-Kabupaten Soppeng SDN 20 Totakka kemball mempertahankan juaranya dengan menaklukkan tim SDN 17 Bila di partai Final yang dilangsungkan di lapangan Futsal Gasis Watansoppeng Sabtu sore (2/3/2024). 

Para tim kedua belah pihak memasang komposisi pemain dengan penampilan terbaiknya. 

Di babak pertama dengan tensi permainan yang cukup menegangkan para pendukung akhirnya berakhir imbang dengan point 2 : 2 (dua sama).

Memasuki babak kedua menit pertama, tim SDN 20 Totakka mengubah angka menjadi 3 : 2.

Hingga babak kedua pada menit kedua, kedua tim belum melakukan pergantian pemain. 

Nomor punggung 10 SDN 20 Totakka atas nama Yusuf terus mengatur strategi permainan dan mencoba kembali menambah angka. 

Serangan balik pun terus dilakukan oleh tim SDN 17 Bila namun belum mengubah keadaan. 

Dengan bergantian menyerang dan menahan masing-masing tim dengan sedikitnya waktu pertandingan. 

Tendangan bebas tim SDN 17 bila oleh pemain atas nama Raja tidak mampu mengubah angka. 

Serunya pertandingan membuat tensi penonton cukup meriah yang disambut sorak ria. 

Hingga babak berakhir Tim SDN 17 Bila tidak mampu mengubah angka sehingga tim SDN 20 Totakka berhak meraih juara 1.

Kegiatan bertema Raih Prestasi dan Junjung Tinggi Sportifitas disaksikan langsung oleh Ketua DPRD kabupaten Soppeng bersama Kepala Dinas Pariwisata pemuda dan olahraga".

Dalam ajang ini Tim SDN 20 Totakka kembali mempertahankan juara 1 menaklukkan tim Futsal SDN 17 Bila di partai Final. 

Tim SDN 20 Totakka berhak menerima Piala juara 1 dan uang pembinaan sebesar Rp. 2.000.000.

Sementara itu sebagai juara 3 dan 4 dalam kompetisi ini diraih oleh SDN 7 Salotungo dan SDN Pangempange. 

(Red) 


Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.

Posting Komentar