Menyajikan Berita Akurat, Aktual dan Anti Hoax Terkesan Pilih Tebang dan Tidak Transparan, LHI Datangi Kantor Gakkum LHK Sulsel - SNIPER JURNALIS
News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Terkesan Pilih Tebang dan Tidak Transparan, LHI Datangi Kantor Gakkum LHK Sulsel

Terkesan Pilih Tebang dan Tidak Transparan, LHI Datangi Kantor Gakkum LHK Sulsel

Makassar, Sniperjurnalis.com, Lembaga Kajian dan Advokasi HAM Indonesia (LHI) terus kawal kasus dugaan salah tangkap yang terkesan pilih tebang dan tidak transparansi yang terjadi di kabupaten Luwu Timur terkait dengan dugaan perambahan kawasan Cagar Alam dengan mendatangi kantor Penegakan hukum kantor lingkungan hidup dan kehutanan provinsi Sulawesi Selatan (Gakkum KLHK), Rabu (3/4/2024). 

Sebelumnya, LHI pada tanggal, 12 Maret 2024 melayangkan surat pengaduan laporan Nomor: 07.LHI/90/DP.KCA /LT/III/2024 ke Gakkum KLHK Sulawesi terkait dugaan Perambahan Kawasan Cagar Alam (KCA) Parumpanai di Kabupaten Luwu Timur (Lutim) Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel).

Teranyar, LHI kembali melayangkan surat Nomor: 07.LHI/91/DP.KCA/LT/IV/2024 ke Gakkum KLHK Sulawesi.

LHI dalam suratnya meminta untuk mengetahui perkembangan laporan yang sudah dilaporkan beberapa hari lalu.

“Bersama surat ini kami meminta informasi perkembangan dan/atau kejelasan penanganan laporan yang dimaksud. 

"Sehubungan hal tersebut diatas maka demi kepentingan publik serta partisipasi publik ikut serta berperan dalam penyelenggaran perlindungan kawasan lingkungan hidup dan kehutanan,” tulis dalam surat tersebut. 

Divisi Investigasi DPP LHI, Mahmud saat dikonfirmasi, Selasa (2/4) mengatakan bahwa, apabila Gakkum tidak memberikan perkembagan atau kejelasan terkait laporan yang dimadsud, maka LHI akan melayangkan laporan ke tingkat atas.

“Ya bisa jadi kami akan layangkan laporan ke tingkat atas, bisa ke Ombudsman, Polda Sulsel atau Komnas HAM,” ujarnya saat di Kantor Gakkum KLHK Sulawesi, Rabu (3/4).

Di kesempatan yang sama, Ketua Umum LHI, Arham MS, menyatakan bahwa ada pun agenda hari ini, pertama, mempertanyakan perkembangan laporan dugaan perambahan Kawasan Cagar Alam yang telah dilaporkan sebelumnya.

“Kurang lebih sebulan sejak masuknya laporan kami namun belum ada informasi perkembangan penanganan laporan oleh Gakkum,” ujar Arham.

Diterangkan Arham, bahwa LHI hadir untuk mendampingi saksi yang akan diambil keterangannya oleh Gakkum.

“Kami dampingi karena kasus penangkapan ini terkesan pilih tebang dan tidak transparan,” terangnya.

Dikesempatan tersebut, Arham menjelaskan permasalahan yang sebenarnya. Bahkan dihadapan aparat Gakkum, Arham mengatakan penangkapan ini sepertihya salah tangkap.

Arham meminta Gakkum tegakkan hukum secara berkadilan tanpa pandang bulu.

“Kami siap bersinergai dan mendukung ketegasan Gakkum dalam hal penertiban. Kami juga bersyukur hari ini kami bersama tim LHI hadir mendampingi kami,” jelasnya.

Namun yang aneh, Pers atau awak media dilarang meliput atau berfoto di Gakkum, bahkan pesawat telepon selular diminta untuk dititipkan di pos jaga. Heran kalau di luar, di KPK, Polda, Kejati, tidak dilarang.

Pantauan di lokasi depan kantor, LHI menegaskan ke Gakkum terkait surat pelaporan dugaan perambahan yang sampai saat ini belum menerima informasi perkembangan kasus tersebut.

(Tim/*) 

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.

Posting Komentar